Tuesday, July 12, 2011

Create a Link of Excel from Ms. Word

Kami banyak bermain dengan tabel dan hasil kerja kami dilaporkan dalam bentuk dokumen yaitu Ms. Word.
Biasanya untuk menyusun laporan, tabel dari excel di-copy satu per satu ke dalam word.
Seringkali perhitungan di excel perlu diperbaiki.
Dampaknya, ratusan tabel yang sudah dicopy dari excel ke word harus diulang lagi mengikuti perbaikan perhitungan di dalam excel.

Setelah browsing sedikit, ternyata inilah salah satu solusinya.

Buatlah 1 file excel khusus untuk menampung tabel yang akan ditampilkan dalam laporan, sebaiknya tidak disatukan dengan file excel yang berisi perhitungan yang rumit2.
1 file Excel untuk 1 file laporan.

Untuk memasukkan tabel ke dalam laporan, copy tabel di excel lalu paste special di word seperti gambar berikut:































Dengan melakukan hal tersebut, maka setiap perubahan yang kita lakukan di excel, akan ter-update pada laporan kita.

Dengan kondisi seperti ini, file excel yang berisi tabel tersebut harus selalu disertakan bersamaan dengan file laporan pasangannya.

Untuk kepraktisan penyerahan laporan kepada client/ atasan, ada dua cara supaya file excel-nya tidak perlu disertakan.

Cara 1:
Link ke file excel ini diputus, tabel akan berubah menjadi picture.
Caranya, select tabel yang bersangkutan (boleh Ctrl-A bila hendak memutus semua link), lalu tekan Ctrl-Shift-F9

Cara 2:
Ganti Link Update method. Caranya, click kanan pada tabel yang bersangkutan (sebelumnya boleh Ctrl-A dahulu bila hendak mengganti link method pada semua tabel), lalu lakukan seperti screenshot berikut:
Pilih manual update dan Locked seperti gambar di bawah:

Dengan memilih manual update, membuka file word tidak akan disertai tawaran untuk melakukan update dan Locked artinya setting ini tidak bisa diubah tanpa ada file excel-nya.

Tabel ini akan bisa diedit kembali dengan menyertakan file excel yang bersangkutan kemudian membuang conteng pada bagian Locked, serta mengembalikan link update method menjadi automatic (bila dikehendaki demikian).

Cara ini seharusnya dapat dilakukan juga pada excel chart, tapi belom saya coba.

Apabila anda memiliki solusi yang lain, berbagilah disini. 


No comments:

Post a Comment